METROPOLITAN - Tidak hanya masyakat, sejumlah selebriti terlihat antusias berpartisipasi dalam pesta demokrasi yang berlangsung kemarin (15/2/2017).
Hal ini ditandai dengan postingan di akun media sosial mereka yang “kompak” memajang foto usia mencoblos. Seperti yang dilakukan penyanyi kamasean.
Menariknya, dalam salah satu postingan dirinya tengah berpose dengan mengacungkan empat jarinya. Namun begitu, empat jari yang diacungkan kamasean bukan suara dukungan untuk pasangan manapun.
Pada keterangannya diketahui, maksud dari empat jari tersebut yakni “Salam 4 jari. 1 untuk kamu. 1 untuk aku. 2 untuk anak-anak kita nanti #duaanaklebihbaik”.
Postingan ini mengundang tawa dari netizen. Mereka tak menduga jika kamasean bisa ngegombal.
Tidak hanya itu, ada juga netizen yang menilai justru postingan ini kode bahwa Sean ingin segera menikah. Benarkah? Kita tunggu kabar dari kamasean selanjutnya ya!
“Kodeeee kodeee,” ujar akun delimadevy. “Kk Sean gombal,” sambung akun renhryt. “Hahaha njay kepsyen yang awsam!!,” kata akun mcndrwty.
SUMBER : POJOKSATU