METROPOLITAN – Wakil Bupati Sukabumi Adjo Sardjono bersama Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Reni Marlinawati, melepas jalan santai dalam memperingati tahun baru Islam 1 Muharram 1440H. Pelepasan peserta yang mayoritas masyarakat Desa Cibatu, Kecamatan Cisaat itu dilakukan dihalaman Desa Setempat, Minggu (16/9) kemarin. ”Saya sangat mengapresiasi dengan pelaksanaan kegiatan jalan santai dalam rangka memeriahkan peringatan tahun baru islam 1 Muharram 1440 H,” ujar Adjo. Adjo berharap dengan semangat Bulan Muharram, Masyarakat akan dapat lebih bersemangat untuk berbuat sesuatu yang baik dan lebih baik lagi. Tidak hanya Wabup, Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Reni Marlinawati, menyampaikan apresiasinya dengan pelaksanaan jalan santai sebagai bentuk upaya mengajak masyarakat untuk selalu berbuat baik. ”Dengan jalan santaipun merupakan sesuatu yang baik, karena bisa membuat badan kita jadi sehat,” kata dia. Kalau badan sehat, lanjut Reni, nantipun prilaku dan sikap kitapun akan menjadi baik. ” Semoga pelaksanaan ini dapat mempererat tali silaturahim antar sesama warga masyarakat,” ungkapnya. (hep/mam)