METROPOLITAN.ID - Plt Bupati Bogor Iwan Setiawan resmi mengukuhkan dan melepas kontingen Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Barat (Jabar) di Gedung Auditorium, Komplek Kantor Bupati Bogor, Cibinong, Kamis (27/10/22). Dalam sambutannya, Plt Bupati Bogor Iwan Setiawan menjelaskan, atlet Kabupaten Bogor harus bisa mengharumkan nama Bumi Tegar Beriman di Tanah Pasundan. "Fokus pertahankan kasta juara, nama besar Kabupaten Bogor ada di pundak para atlet," tegas Iwan. Tak hanya itu, Iwan juga akan 'mengabsen' seluruh kepala dinas dan camat di Kabupaten Bogor yang harus memberikan dukungan langsung kepada para atlet yang sedang bertanding di medan laga. "Saya minta ini dicatat, nanti saya akan minta dibuatkan jadwalnya, baik itu camat dan kepala dinas harus memberikan motivasi langsung, support kepada para atlet saat bertanding memperjuangkan nama baik Kabupaten Bogor," tegas Iwan.(suf)