METROPOLITAN.id - Sebentar lagi Bogor Street Festival Cap Go Meh (CGM) dimulai. Imbasnya arus lalu lintas di kawasan Jalan Suryakencana, Kota Bogor, pada Minggu, 5 Februari 2023 terjadi kemacetan.
Pantauan Metropolitan.id dilokasi, terjadi penyempitan jalan akibat terpasangnya pagar menyanggah disepanjang Jalan Suryakencana. Hal asil warga yang turut hadir dipersilahkan melihat berlangsungnya acara dari luar pagar.
“Saya sampe sini dari jam 11.00 WIB demi anak gapapa desek-desekan juga,” kata Euis (45) salah satu warga yang hadir.
Baca Juga: Nyanyi 'Mungkinkah' di Konser Dewa 19, Andre Taulany Trending di Twitter
Semua kalangan usia terlihat antusias menunggu acara Cap Go Meh yang akan berlangsung pada pukul 15.00 WIB sore ini.
Sementara itu, sebelumnya akun Instagram @satlantas_polrestabogorkota telah menginformasikan terkait rekayasa lalu lintas saat acara berlangsung.
"Titik pengalihan arus di Simpang Bangka, Lawang Suryakencana, Simpang Roda, Simpang Jalan Pedati, Simpang Lawang Seketeng, Simpang Jalan Rangga Gading, Simpang Gang Besi, Simpang Gang Aut, Simpang Jalan Suryakencana, dan Simpang Warban," begitu isi pengumumam di akun @satlantas_polrestabogorkota.
Baca Juga: Jelang Tahun Politik GP Ansor Kabupaten Bogor Gelar Rakercab
Kedua, Simpang Baranangsiang dari arah tol dibelokkan ke kiri arah timur bila jalur Otista padat. Ketiga, arus dari arah Cipaku atau Mbah Dalem yang akan belok ke Sukasari dialihkan lurus menuju Empang saat karnaval melintas.
Kasat Lantas Polresta Bogor Kota Kompol Galih Apria mengatakan, pihaknya akan melaksanakan sejumlah pengaturan lalu lintas. Pengaturan digelar mulai dari Exit Tol Bogor.
Ada 3 tahapan rekayasa lalu lintas, yaitu tahapan hijau atau lancar, dimana petugas yang ter-plotting di titik-titik jalur dari Exit Tol Bogor sampai ke lokasi akan digelar melakukan gatur yang sifatnya memperlancar arus kendaraan dan orang yang masuk dan keluar. (devina)