Rabu, 29 Maret 2023

AS Group Tetap Kembangkan Cikon City di Cibinong

- Selasa, 14 April 2020 | 08:53 WIB

METROPOLITAN - Wabah pandemi virus corona (Co­vid-19) yang berdampak pada pemberlakuan Pemba­tasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Jabodetabek, tak menghalangi rasa syukur yang membuncah berkenaan dengan HUT ke-12 Anugerah Sejahtera (AS) Group pada April ini. “Segenap jajaran AS Group berkomitmen terus mengembangkan bisnis, khu­susnya properti di Indonesia. Kita bersyukur bisa mema­suki usia 12 tahun. Masih belia, namun banyak hal telah kita kerjakan,” ujar Chief Ex­ecutive Officer (CEO), Benlis Wislon Butarbutar, kemarin. Dari sisi progres bisnis, tam­bah Benlis, AS Group men­galami perkembangan signi­fikan. Seperti peningkatan aset. Demikian juga proyek-proyek properti yang diker­jakan kian beragam dan me­luas. “Meski akhir-akhir ini terjadi penurunan sales, teru­tama di masa pandemi Co­vid-19, hal itu menjadi tan­tangan tersendiri bagi kami,” jelasnya. Saat ini, menurut dia, AS Group tengah mengembang­kan sejumlah properti. Di antaranya Ruko dan Soho Plaza de’ minimalist di Raw­alumbu, Bekasi Barat, Peru­mahan eksklusif Jagathi Resort Sentul, sewa lahan komersial Cibinong Icon City (Cikon City) di Mayor Oking Cibinong dan Perumahan de’ minima­list Cibinong, Bogor. Selain itu, tambah Benlis, perusahaan yang berdiri sejak 2008 ini tengah mengembang­kan pemasaran properti ber­basis aplikasi dengan program ASLProperti. “Seiring revo­lusi industi 4.0., kami terus mengembangkan bisnis ber­basis teknologi. ASLProperti merupakan sebuah terobosan penting dalam dunia pro­perti dan memudahkan kon­sumen membeli properti,” ungkapnya. Ia menjelaskan, selama ini yang menjadi keunggulan properti AS Group antara lain lokasi yang strategis. Lalu, desain hunian modern, kualitas bahan bangunan yang bermutu, jaminan kea­manan lingkungan hunian dengan CCTV serta menja­min privasi konsumen, after sales service yang baik. (idp/ els/py)

Editor: admin metro

Tags

Terkini

X