METROPOLITAN.id - Seorang pria bernama Suradi (40) diamankan aparat kepolisian pada Rabu, 8 Maret 2023.
Hal itu dilakukan lantaran pria yang mengaku-ngaku sebagai anak angkat Presiden Joko Widodo alias Jokowi itu diduga hendak menerobos Istana Bogor.
Informasi dihimpun, kejadian ini berawal saat pria yang mengenakan jaket dan celana jeans biru itu terlihat mendekati pintu gerbang 2 akses masuk Istana Bogor sekitar pukul 13:30 WIB.
Kemudian, petugas Paspampres mempertanyakan ikhwal kedatangannya tersebut.
Namun, bukan jawaban pasti yang didapat, pria yang mengaku anak angkat Jokowi itu malah membuka jaket dan baju yang dikenakannya.
Melihat hal itu, seorang anggota TNI lainnya yang sedang bertugas lalu menghampirinya, lalu mengamankan ke Pos Jaga Satpol PP di Balai Kota Bogor.
"Saya anak angkat Jokowi, bapak angkat Jokowi," kata Suradi saat ditanya petugas ikhwal maksud dan tujuanya datang ke Kota Bogor.
Suradi juga mengaku sengaja datang ke Istana Bogor untuk menemui Presiden Jokowi, dan ingin membawa pesan penting untuk orang nomor satu di Indonesia.
"Iya ada pesan yang ingin disampaikan, kalau logika buat pak Jokowi, logika saja, saya tanya logika saja, yang wajib diketahui buat pak Jokowi, masa harus ceritakan semua. Apakah itu dibenarkan?," ucap dia.
Dalam kesempatan itu, Suradi juga menyampaikan beberapa kali mendapatkan peringatan dengan terjadinya bencana alam, dan banyak kejadian yang terjadi di Indonesia.
"Beberapa kali peringatan, kalau di Islam, sudah beberapa kali Allah peringatkan, yang mau di salahin Allah? Manusia kan," ucap dia.
"Bumi ini sudah tua, bebner-bener sudah tua, kasian anak cucu kalian," sambung Suradi.
Meski sempat mendapatkan penolakan, Suradi akhirnya diamankan aparat kepolisian dari Polsek Bogor Tengah, lalu diserahkan ke Dinas Sosial (Dinsos) Kota Bogor. (rez)