METROPOLITAN - Sekitar 120 siswa kelas IV, V dan VI SDN Bantarkemang 6, Kota Bogor, mengikuti kegiatan Perkemahan Sabtu Minggu (Persami) di kompleks sekolahnya, Jalan Bantarkemang, Kelurahan Baranangsiang, Sabtu (29/9).
Kepala SDN Bantarkemang 6, Agus Setianingsih, menjelaskan, kegiatan ini bertujuan untuk melatih kemandirian dan kreativitas siswa, sehingga tak terlalu tergantung dengan orang lain termasuk orang tuanya sendiri. ”Kemandirian dan kreativitas di sekolah ini selalu dilatih agar anak-anak mandiri,” ujarnya.
Bahkan, Agus meminta para orang tua tak perlu khawatir selama anaknya mengikuti Persami di sekolah. Alasannya, pihak sekolah sudah menyiapkan semuanya demi kebaikan siswa.
”Kita ingin membentuk karakter yang mandiri. Anak-anak dilatih dan diajarkan bekerja sama yang baik, karena kita tak bisa hidup tanpa bantuan orang lain. Di sini diajari saling membantu tapi mandiri,” tuturnya. Agus juga berterima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung kegiatan ini. ”Terima kasih kepada semua pihak yang sudah membantu, baik orang tua, panitia dan semua pihak,” imbuhnya.
Menurut dia, Persami di SDN Bantarkemang 6 termasuk agenda tahunan yang melatih kemandirian siswa serta bertujuan agar siswa bisa bersosialisasi dengan teman-teman maupun lingkungannya. ”Setelah siswa mengikuti Persami, saya berharap bisa lebih mandiri dan bersosialisasi serta dapat meningkatkan prestasi terhadap diri sendiri yang berimbas pada pelajaran di kelas,” ujarnya.(tur/ar/sal/py)