METROPOLITAN.ID - Ada kabar gembira bagi Jakmania di duel Persija Jakarta vs Persib Bandung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jumat (31 Maret 2023) malam.
Menurut pengumuman terbaru, penonton diperbolehkan menonton permainan tersebut langsung di stadion.
Sebelumnya, duel antara Persija dan Persib diputuskan tanpa kehadiran penonton.
Baca Juga: Hadirkan Mantan Komisioner KPK, DMN Tangkal Hoax Lewat Diskusi Publik
Namun, hanya suporter Jakmania yang diperbolehkan menonton laga tunda laga klasik Liga 1 BRI pekan ke-28 itu.
Upaya manajemen Persija dan pendampingan terbaik Jakmania mendapat respon positif dari pemangku kepentingan.
Pihak pengelola stadion dan Polrestro Bekasi Kota telah mengeluarkan izin lewat surat bernomor
B/671/III/YAN.2.14/2023/RBK.
Baca Juga: Plt Wali Kota Bekasi Izinkan Stadion PCB Jadi Laga Persija VS Persib Bandung Dengan Penonton
Kepercayaan yang diberikan kepada para fans Persija harus diperhatikan.
Oleh karena itu, penonton khusunya Jakmania harus memahami apa saja yang dilarang saat menonton pertandingan di stadion.
"Dari mulai larangan kekerasan kepada orang atau objek tertentu, penggunaan benda-benda yang mengandung api atau dapat mengakibatkan kebakaran (kembang api, petasan, bom asap (smoke bomb), suar (flare), dan sebagainya)," bunyi pernyataan resmi Persija, Kamis (30/3/2023).
Baca Juga: Besok Hari Terakhir Seleksi Masuk IPB University Jalur Ketua OSIS, Ayo Buruan Daftar!
"Selain itu dilarang penggunaan alat laser, pelemparan benda apapun ke area lapangan, menampilkan slogan yang bersifat menghina, berbau keagamaan/religius atau terkait isu politis tertentu, dalam bentuk apapun, menggunakan kata-kata atau bunyi-bunyian yang menghina atau melecehkan, hingga larangan memasuki lapangan permainan tanpa seizin perangkat pertandingan dan panitia pelaksana."