METROPOLITAN – Tergabung di Grup D Piala Suratin 2017 bersama EFFO Cimahi, Persikasi Bekasi, Cirebon FC dan Galuh FC Ciamis, PSB Bogor mengawali laga perdana dengan meraup poin sempurna. Dalam pertandingan yang digelar di Lapangan Dirgantara Lanud Suryadarma Kalijati, Subang, Laskar Pakuan (julukan PSB, red) berhasil mengandaskan Persikasi Bekasi 1-0. Gol semata wayang anak asuhan pelatih Ateng ini dicetak Firman di menit sepuluh.
Ketua Umum PSB Bogor Muhammad Idris mengatakan, kemenangan ini menjadi modal berharga bagi perjuangan PSB U-17 di Piala Suratin kali ini. “ Kemenangan ini jadi awal yang baik bagi tim dalam upaya meraih gelar juara. Namun saya harap anak-anak tidak jemawa setelah kemenangan perdana ini,” katanya.
Menghadapi laga kedua, lanjut Idris, harus tetap fokus dan patuh pada strategi yang diinginkan pelatih demi merebut kemenangan kedua. “Melawan EFFO Cimahi, kami akan tetap fokus meningkatkan fisik dan pemahaman strategi yang diinginkan pelatih di lapangan,” tambahnya.
Pelatih Kepala PSB Ateng Syafrudin mengatakan, strategi di pertandingan kedua tak akan jauh berbeda karena sudah diterapkan sejak masih pemusatan latihan dan di laga uji coba. “Formasinya tetap di 4-2-3-1. Namun bisa saja saya coba formasi berbeda seperti 4-4-2, tergantung kebutuhan,” pungkasnya.
(cr1/b/suf/run)