Kamis, 30 Maret 2023

Enzo Fernandez Dibanderol Rp2,1 Triliun!

- Kamis, 29 Desember 2022 | 17:01 WIB
DIBANDEROL RP2,1 TRILIUN!
DIBANDEROL RP2,1 TRILIUN!

METROPOLITAN - Seiring namanya yang sangat melambung usai menjuarai Piala Dunia 2022 bersama Timnas Ar­gentina, enzo fernandez menjadi ko­moditas paling panas jelang bursa trans­fer musim dingin 2023.

Pemain berusia 21 tahun milik Ben­fica tersebut menjadi incaran sejumlah klub elite Eropa.

Bahkan, ia siap diboy­ong dengan harga yang fantastis men­capai 127 juta euro (sekitar Rp2,110 triliun).

Demikian menurut laporan media olahraga Portugal, A Bola, dikutip Marca. Dikatakan bahwa perwakilan enzo fernandez, Jorge Mendes, sudah memasukkan dua penawaran kepada Benfica.

Direktur olahraga Benfica, Rui Costa, akan menerima dua tawaran yang ni­lainya 127 juta euro mendapat dua pe­nawaran dengan nominal itu meski tak disebutkan nama klubnya.

Diperkirakan, dua tawaran itu datang dari klub Pre­mier League, kasta tertinggi Liga Inggris atau LaLiga Spanyol.

Nominal tersebut melebihi angka yang ditetapkan Benfica dalam kontrak sang pemain.

Klub raksasa Portugal tersebut memagari enzo fernandez dengan re­lease clause atau klausul pelepasan se­nilai 120 juta euro (sekitar Rp1,993 triliun).

Tampaknya tawaran ini bisa menggoya­hkan pendi­rian Benfica yang siap melepas Enzo pada musim p a n a s 2023 meski kontraknya habis pada Juni 2027.

Dengan tawaran yang fantastis, klub yang bermarkas di Lisbon tersebut mun­gkin melepas Enzo pada Januari 2023.

Real Madrid disebut-sebut klub yang sangat tertarik menggaet Enzo, selain Liverpool.

Los Blancos, julukan Real Madrid, siap memaga­rinya dengan kontrak jang­ka panjang karena dia bakal menjadi suksesor Toni Kroos dan Luka Modric yang semakin term­akan usia.

Memang, Enzo menyita perha­tian ketika tampil impresif selama Piala Dunia 2022 di Qatar.

Dia memainkan peranan penting di lini tengah Albiceleste hingga sukses meraih gelar juara dunia. Kontribusi itu kian sempurna ka­rena Enzo dinobatkan sebagai Pemain Muda Terbaik Piala Dunia 2022.

Halaman:

Editor: admin metro

Tags

Terkini

X