METROPOLITAN.id - Ada yang menarik perhatian di Kantor Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor. Sebab, ada jalan mirip jalur disabilitas yang berada persis di samping tangga menuju lantai dua. Sekilas terlihat seperti jalur disabilitas, tapi jalur tersebut terlihat ekstrem karena kemiringannya yang terbilang curam.
Saat dikonfirmasi langsung pada Camat Bogor Utara, Riki Robiansyah, dia mengaku tidak tahu menahu dengan peruntukan jalur itu. Apakah untuk jalur disabilitas, jalur darurat atau lainnya. Sebab, Riki mengaku baru menjabat di kantor itu pada 2022 setelah jalur curam itu dibangun.
"Gini, saya juga kurang hafal, jadi pada saat saya masuk juga bangunan sudah seperti itu, saya masuk tahun 2022,"ungkap Riki saat dikonfirmasi.
Menurut Riki, ia berniat untuk mengubah jalur ekstrem itu menjadi tangga berundak. Namun, hingga saat ini pihaknya belum memiliki anggaran perbaikan. "Karena keterbatasan APBD, jadi ya belum bisa diperbaiki.Tapi kalau kebagian anggaran itu prioritas juga dijadikan tangga berundak semua, ya pengennya seperti itu karena terlalu curam juga kalau seperti itu,"ungkap Riki
Disinggung jika bangunan dibuat berundak bagaimana dengan disabilitas yang hendak ke bangunan atas, Riki menuturkan bahwa sebenarnya jalur disabilitas sudah dibuat di bagian depan Kantor Kecamatan Bogor Utara.
Sementara, jika tangga menuju ke lantai dua dipaksakan harus ada jalur disabilitas, tentu itu membahayakan. Sehingga, pihaknya pun tidak mau memaksakan.
"Ada, cuma kan gini, mau bagaimana memfasilitasi disabilitas kalau bahaya juga punten,"
"Tapi kami juga sudah menyiapkan yang di depan juga untuk jalur disabilitas. Dan selama ini kami juga jarang menggelar kegiatan buat disabilitas yang di atas, karena difasilitasi juga di samping lobi depan yang bisa digunakan untuk pertemuan,"terangnys
Pembangunan jalur curam di Kantor Kecamatan Bogor Utara juga mendapat kritikan dari Ketua Komisi III DPRD Kota Bogor Zenal Abidin.
"Apapun itu, (dibangun tangga untuk disabilitas atau emergency) itu terlalu curam dan itu sangat membahayakan," kata Zenal Abidin.
Zaenal pun meminta agar tangga tersebut segera diperbaiki dan disesuaikan dengan kebutuhannya. "Jangan asal-asalan dibikin, tapi seusaikan dengan kebutuhannya. Disamping ada disabilitas, juga ada orang tua yang harus dipikirkan," pesannya. (rez/feb)