METROPOLITAN.ID - Wakil Ketua DPRD Kalimantan Timur (Kaltim) daerah pemilihan Kutai Kartanegara Muhammad Samsun melakukan silaturahmi bersama Paguyuban Warga Jember di Kota Raja Tenggarong, Kamis 3 Februari 2023 malam.
Samsun mengatakan kedatangannya juga sekaligus untuk menghadiri undangan pengajian bersama karena ada salah satu warga yang memiliki hajatan.
Bagi Samsun, elok jika saat diberikan undangan dan bisa berkesempatan untuk menghadirinya.
Baca Juga: Wuih.. Daihatsu Ayla Punya Versi Listrik, Namanya Mobil Listrik Ayla EV
“Alhamdulilah silaturahminya hangat,” kata Samsun.
Disampaikan Samsun, jika kesempatan-kesempatan ini dapat juga dipergunakan untuk berkumpul dengan warga dalam arti menampung aspirasi atau permasalahan warga yang bisa di respon dan di bantu.
“Itulah hakikatnya kita bersilaturahmi dan hakikatnya wakil rakyat,” jelas Samsun.
Samsun menambahkan, pengajian bersama yang dihadirinya ini rupanya bukan berlangsung sekali dua kali melainkan menjadi agenda rutin setiap hari Kamis malam. Warga yang hadir juga tidak hanya paguyuban Jember saja tetapi perkumpulan pemuda warga Banyuwangi di Tenggarong.
Samsun berharap dengan pengajian rutin ini dapat mempererat ikatan silaturahmi antar warga Jember dan warga Banyuwangi di Kutai Kartanegara, serta boleh terus berlanjut.
Sebab selain silaturahmi, agenda ini bisa menjadi media belajar agama bersama.***
Artikel Terkait
DPRD Kaltim Gelar Diskusi soal Kebijakan Pengelolaan Anggaran Pendidikan
Wakil Ketua DPRD Kaltim Minta Perusahaan Tambanng Terus-terusan Rugikan Rakyat
Ratusan Guru Lulus PPPK di Kaltim Belum Dapat Formasi, DPRD Konsultasi ke Kemenpan-RB
Blusukan ke Sido Dadi Samarinda, Anggota DPRD Kaltim Ananda Emira Moeis Dialog Bareng Warga
Hadiri Musrenbang Kelurahan Sungai Merdeka, DPRD Kaltim Serap Aspirasi Warga