METROPOLITAN.id - Menjelang akhir masa jabatan Plt Bupati Bogor Iwan Setiawan, Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Bogor Usep Supratman singgung keterbatasan atau kelemahan dari Iwan.
Sebab, hingga saat ini ada beberapa jabatan eselon II atau kursi kepala dinas di Kabupaten Bogor belum terisi karena terhambat dengan administrasi perizinan.
Baca Juga: Desta Ceraikan Natasha Rizky, Sudah Daftar ke Pengadilan Agama sejak 11 Mei 2023
“Sebenernya dari awal saya sudah bilang ke Plt, bahwa Plt yang dibatasi dengan administrasi (jika ada tugas) ya laksanakan dari pada tidak. Misalnya saya harus ngurus tiga bulan sampai ke Kemendagri ya laksanakan dari pada tidak, kalau tidak kan ya tidak boleh,” kata Usep.
Usep mengatakan bahwa dewan tidak pernah lelah untuk mengingatkan dan mendorong pemerintah kabupaten Bogor untuk kebaikan masyarakat.
"Kekosongan ini terlalu lama, khawatir ada pelayanan yang harusnya diberikan kepada malah tidak maksimal," paparnya.
Sementara itu, Usep juga menjelaskan bahwa kekosongan Eselon II saat ini tengah memasuki tahap assessment sebelum masuk ke tahap berikutnya.
Baca Juga: Menkominfo Johnny G Plate Tersangka Korupsi BTS Rp8 Triliun, Kejagung Usut Aliran Dana ke Parpol
“Katanya sekarang assessment, ada 10 atau berapa itu kepala dinas nanti diputer dulu, isi, dilantik terus dia pindah kekosongan baru open biding baru setelah itu bergerak,” ujarnya.
Baca Juga: Ketua Komisi IV Usulkan Pemkab Bogor Segara Ubah Status Puskesmas Jadi Rumah Sakit Tipe D
Oleh karena itu Usep mengingatkan kepada Plt untuk terus menjalankan tugas di segi administrasi dan perizinan dari jauh-jauh waktu sebelum kekosongan itu menjadi persoalan di pemerintahan Kabupaten Bogor baik dari segi pelayanan dan kinerja. (Devina Maranti)
Artikel Terkait
Tuntutan Ganti Rugi Lahan Warga, Komisi I DPRD Kaltim Siap Kawal Hingga Tuntas
Komisi I DPRD Kabupaten Bogor Minta Revisi RTRW 2016-2036 Selesai Dibahas Tahun Ini
Ketua Komisi I DPRD Sebut Persiapan DOB Bogor Timur Sangat Matang
Perjelas Akses Jalan SMPN 04 Gunungputri, Komisi I DPRD Kabupaten Bogor bakal Turun Tangan Lagi
Ramai Soal Isu Sekda Banyangan di Bogor, Ketua Komisi I DPRD: Kalau Benar Ada Tolong Segeralah Bertaubat!