Rabu, 22 Maret 2023

Cerita Ibu Kandung Korban Lompat dari Lantai Tiga Mal BTM Bogor: Niat Nonton BSF CGM 2023, Kesal HP Kecopetan

- Jumat, 3 Februari 2023 | 19:00 WIB
Tangkapan layar pengunjung mal BTM Bogor yang lompat dari bangunan lantai 3.
Tangkapan layar pengunjung mal BTM Bogor yang lompat dari bangunan lantai 3.

METROPOLITAN.id - Rosmalia Dewi, menceritakan detik-detik anaknya berinisial R (16) yang nekat lompat dari bangunan lantai tiga Mal BTM Bogor pada Jumat, 3 Februari 2023.

Menurut warga Kecamatan Medan Petisah, Kota Medan ini, mulanya ia bersama kedua anaknya datang ke Kota Bogor untuk menyaksikan Bogor Street Festival Cap Go Meh (BSF CGM) 2023 yang berlangsung di Vihara Dhanagun.

Namun, sebelum menuju Vihara Dhanagun, ia bersama kedua anaknya memutuskan untuk makan siang di sekitar Alun-alun Kota Bogor.

Dan tanpa sadar, saat hendak menuju Vihara Dhanagun, handphone milik anaknya ini ternyata sudah hilang. Anaknya pun berusaha melacak HP tersebut tetapi tidak berhasil.

"Kami lagi sama-sama jalan, begitu HP-nya ilang dicek ke email pakai HP orang udah gak dapet. Di situ dia kesal, saya bilang ikhlasin aja," kata Rosmalia Dewi kepada wartawan di RS PMI Kota Bogor.

Kemudian, ia bersama kedua anaknya pun melanjutkan perjalanan ke Vihara Dhanagun. Sesampainya di depan Mal BTM Bogor, anaknya langsung berlari ke dalam mal tanpa alasan yang jelas.

"Ada mal, dia lari (ke dalam). Mungkin dia marah emosi lari ke dalam mal. Suruh orang security (keamanan) kejar dia biar gak macam-macam," ucap dia.

Baca Juga: Heboh! Pengunjung Mal BTM Bogor Lompat dari Lantai Tiga, Kondisinya Masih Hidup

Namun, korban justru ditemukan sudah tergeletak di lantai bawah mal diduga melompat.

Selanjutnya, korban yang masih selamat langsung dibawa ke Rumah Sakit (RS) PMI Kota Bogor untuk mendapat perawatan.

"Mau di rongten, punggungnya sakit katanya," ujar dia.

Sebelumnya, keramaian Mal BTM Bogor mendadak mencekam pada Jumat, 3 Februari 2023 siang hari. Hal itu terjadi lantaran adalah salah satu pengunjung yang lompat dari bangunan lantai tiga mal tersebut.

Baca Juga: Pengunjung Mal BTM Bogor yang Lompat dari Lantai Tiga Masih Menjalani Perawatan di Rumah Sakit

Informasi dihimpun, kejadian ini terjadi sekitar pukul 14:00 WIB. Di mana, kondisi Mal BTM tengah ramai pengunjung. Tiba-tiba pengunjung yang diketahui berinisial R (16) itu lompat dari bangunan lantai tiga.

Halaman:

Editor: Muhammad Reza Malik

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X