METROPOLITAN.ID - Sebagai bentuk apresiasi, Pengurus Anak Cabang (PAC) Partai Gerindra Kecamatan Rumpin, mengunjungi 9 atlet di SMP Bina Trampil di Kampung Lame, Desa Sukasari Kecamatan Rumpin, Kabupaten Bogor.
Sebanyak 9 atlet pencak silat yang meraih medali emas dan perak itu berhasil membawa prestasi yang membanggakan pada PAC Gerindra Rumpin Kunjungi Atlet Pencak Silat Peraih Emas dari SMP Bina Trampil IPSI Pencak Silat tingkat SMP/SMA se-Jabodetabek.
Pemilik Yayasan Bina Trampil, Yosep Firdaus, mengucapkan banyak terima kasih pada Pengurus PAC Partai Gerindra yang sudah mengunjungi anak-anak didiknya yang sudah mengunjungi 9 atlet SMP Plus Bina Trampil.
"Saya mengucapkan banyak terima kasih pada jajaran PAC Partai Gerindra kecamatan rumpin," kata Lukman Yosep Firdaus.
Sementara, Ketua PAC Partai Gerindra Kecamatan Rumpin, Asep Mardini mengaku, kunjungan kepada kesembilan atlet pencak silat ini, sebagai wujud kepedulian pengurus PAC Partai Gerindra Kecamatan Rumpin.
"Kita datang bersama para pengurus PAC Kecamatan Rumpin. Selain bersilaturahmi, kedatangan PAC Gerindra memberikan bantuan sebagai kepedulian kita," terang Asep Mardini.
Ia berharap ke depannya banyak atlet yang berprestasi di Kecamatan Rumpin. Sehingga nantinya bisa ikut dalam kejuaraan mulai dari tingkat Kabupaten Bogor, Jawa Barat dan tingkat nasional.
"Kita harus peduli pada anak-anak pelajar. Apalagi ini sudah membawa nama baik kecamatan rumpin. Ada 6 orang meraih medali emas dan 3 orang perak," ucapnya.
Asep Mardini berharap, adanya bantuan dari PAC Gerindra tersebut, bisa dimanfaatkan oleh sembilan atlet tersebut. Terlebih sembilan atlet itu, bakal menghadapi kejuaraan Kapolri Cup mendatang.
Baca Juga: Satpol PP Kabupaten Bogor Tak Bertaji Tertibkan Spanduk dan Baliho Partai yang Melanggar
"Ini kebanggaan kita sendiri selaku warga rumpin. Karena ada pelajar yang banyak meraih emas dan perak," pungkasnya.
Sebelumnya, baru berdiri selama 3 tahun, SMP Bina Trampil berhasil menorehkan prestasinya dalam kejuaraan pencak silat tingkat SMP/SMA se-Jabodetabek IPSI Jakarta, kegiatan tersebut digelar di GOR Makasari Jakarta Timur.
Artikel Terkait
SMP Plus Bina Trampil Ciptakan Siswa Mahir Teknologi
Acara Kenaikan Kelas, SMP Plus Bina Trampil Beri Beasiswa buat Siswa Berprestasi